Tahu Tek, Makanan Tradisional Favorit Semua Orang

Sesuai dengan namanya, makanan khas Jawa Timur(Jatim) satu ini dibuat dengan bahan dasar tahu. Dengan campuran lontong, kentang, tauge, serta acar, Tahu Tek kemudian disiram dengan bumbu kacang petis yang lezat.

Dihimpun dari berbagai sumber, pada awalnya tahu tek ini dijajakan secara berkeliling dengan menggunakan gerobak. Disebut-sebut makanan ini dinamakan tahu tek karena gunting yang digunakan untuk memotong bahan seperti tahu lontong, kentang dan telur ini selalu berbunyi “tek, tek, tek”.

BACA JUGA: Sego Tempong, Makanan Sejuta Umat Super Pedas dari Banyuwangi

Dari situ orang kemudian menyebutnya tahu tek. Ada juga yang menyebut bahwa disebut tahu tek karena penjual biasanya memukul-mukul wajannya dengan sutil hingga menghasilkan bunyi “tek tek tek.”

tahu tek surabaya

Tahu Tek terdiri dari tauge, sambal petis, kentang, telor dan bumbu lainnya.(Dok/surabaya.go.id)

Kini tahu tek sudah masuk ke restoran-restoran sebagai makanan tradisional. Tahu tek sudah mengalami banyak modifikasi, salah satunya ditambah dengan telur.

Tahu Tek sangat mudah kita temukan di Surabaya, di sana banyak warung pinggir jalan yang menyediakan menu satu ini. Meski begitu, mereka memiliki ciri khas tersendiri dalam menyajikan tahu tek.

Melihat sekilas, kuliner ini menjadi sajian yang begitu menggugah selera. Dengan siraman bumbu yang banyak dan lontong, tahu, serta toge kecil atau kecambah sebagai bahan utamanya, makanan ini menjadi salah satu favorit di Jawa Timur.

resep tahu tek

Tahu Tek terasa isitmewa dengan sambal petis dan tauge.(Dok/surabaya.go.id)

Tahu tek merupakan sajian yang terdiri atas tahu goreng setengah matang dan lontong yang dipotong kecil-kecil. Tambahan bahan pelengkap seperti, kentang goreng, sedikit tauge, dan irisan ketimun menjadikan nuansa rasa pada tahu tek begitu kaya. Terakhir, siraman bumbu petis menjadikan tahu tek sebuah sajian enak dan nikmat. Tambahan kerupuk udang dan sedikit bawang goreng menggugah selera makan saat tahu tek disajikan dihadapan kita.

Bagi yang belum paham, tahu tek itu makanan yang konon katanya asli dari daerah Lamongan. Ia dibuat dari tahu goreng yang ditambah dengan campuran tauge, lalu disiram bumbu petis dan dikasih tambahan kerupuk. Bumbu petisnya sendiri adalah campuran kacang tanah goreng, bawang putih, cabai (ini opsional ya), garam, sedikit air, dan petis.

Tahu tek Surabaya lebih banyak menggunakan petis Madura atau petis Surabaya sendiri pada campuran bumbunya. Rasanya ini lebih cocok di lidah. Biasanya, proses produksi petis di sana dibuat bersamaan dengan ikan pindang. Jadi, air yang keluar dari proses pembuatan ikan pindang itulah yang dijadikan bahan dasar petis. Di Surabaya pun bahannya sama. Hanya berbeda pada proses pembuatannya. Kali ini, kepala ikan biasanya dicampur dengan air, dihaluskan, lalu disaring.

tahu tek kuliner jawa timur

Tahu Tek memiliki beberapa nama seperti tahu lontong atau lontong tahu.(Dok/surabaya.go.id)

Selain itu Tauge yang dipakai untuk campuran tahu tek adalah tauge kecil dari kacang hijau yang persemaiannya masih beberapa hari saja. Tauge ini sama persis kayak yang biasa dipakai jadi campuran rawon. Di sini biasanya tauge hanya dicuci bersih dan tidak dimasak. Jadi, saat dimakan ada sensasi kriyes-kriyes begitu di mulut.

Oh iya, penyebutan nama tahu tek ini ternyata berbeda-beda di beberapa daerah. Ada yang menyebutnya tahu lontong atau lontong tahu. Intinya, sih, bahan dan bumbunya mungkin sama, berbeda sebutan dan cara penyajian saja.(*)

  • BAGIKAN
  • line