Menyusuri Eksotisme Laut dan Pasir Putih di Pulau Keluang

9 May 2022
  • BAGIKAN
  • line
Menyusuri Eksotisme Laut dan Pasir Putih di Pulau Keluang

Pulau Keluang di Kecamatan Jaya, Kabupaten Aceh Jaya, Aceh terkenal dengan keindahan terumbu karang dan buliran pasir putih terhampar sepanjang pantai. Lokasinya berada di 78 kilometer dari Banda Aceh ke Lamno.

Untuk mencapai pulau ini, wisatawan tidak akan menemukan kesulitan, karena kondisi jalannya cukup bagus. Pulau Keluang memiliki pesona menakjubkan. Pasir pantainya putih, di salah satu tebingnya terdapat batu kokoh yang tinggi.

BACA JUGA: Pucok Krueng, Kolam Pemandian dengan Sensasi Alam Pegunungan

Pulau semakin indah bila dipandang mata melalui puncak Gunung Gerutee. Di sini juga terdapat beberapa gua sarang burung walet yang terbilang sudah sangat lama atau purba. Keindahan gua dipenuhi dengan hunian kelelawar bergantungan pada langit-langit gua.

pasir putih di pulau keluang

Pulau Keluang memiliki pasir putih yang eksotis dan ombak yang relatif tenang.(Dok/acehprov.go.id)

Menariknya, berada di sini wisatawan dapat menjelajahi gua kelelawar yang hanya dapat dikunjungi melalui laut dan saat air pasang. Gua ini berada di tengah laut. Di dalam gua, wisatawan bisa menikmati berbagai macam keunikan bebatuan yang terbentuk karena alam.

Kehijauan air dipadukan dengan warna biru gelap air laut, terlihat sangat indah, saat kita berada di bibir gua walet tersebut. Seakan membuat mata enggan terpejam.

Berada di Pulau Keluang, wisatawan tak hanya dapat bermain di pantainya saja. Di sini wisatawan juga dapat melakukan snorkeling melihat keindahan dasar laut Pulau Keluang yang sangat jernih. Ada banyak spesies jenis ikan dan terumbu karang berwarna-warni.

Jangan takut untuk berenang di sini karena ombak dan perairannya cukup tenang. Usai snorkeling dan menjelajah gua, wisatawan harus merasakan sensasi berkeliling menikmati kelebatan hutan tropis sambil berburu spot menarik.

gua kelelawar di pulau keluang

Pulau Keluang memiliki gua alam tempat ribuan kelelawar.(Dok/acehprov.go.id)

Pulau Keluang sendiri memiliki pemandangan yang eksotis dan menyejukkan mata. Di sana kamu akan menjumpai pantai dengan pasir putih yang begitu cantik, berpadu dengan tebing kokoh dan air laut yang begitu jernih. Pepohonan hijau yang mengelilinginya juga membuat pulau yang satu ini semakin terlihat alami dan terjaga kelestariannya. Di sisi pulau juga terdapat goa kelelawar, yang di mana hanya bisa dimasuki melalui jalur laut. Namun jangan khawatir, lebarnya goa membuat perahu nelayan bisa masuk ke dalamnya tanpa kamu harus basah-basahan.

Puas menikmati keindahan goa, kamu bisa menjelajah hutan tropis yang ada di sisi lain dari Pulau Keluang. Jika ingin mencoba sensasi yang berbeda, kamu pun bisa berenang di sekitar Pulau Keluang. Jangan takut terbawa ombak, karena memang ombak di sekitar pulau cukup tenang.

Jangan lewatkan pula untuk singgah ke Pulau Tsunami yang bersebelahan dengan Pulau Keluang. Pulau ini terbentuk akibat tsunami besar yang pernah terjadi di Aceh.

pulau tsunami dekat pulau keluang

Pulau Tsunami dapat menjadi destinasi alternatif setelah dari Pulau Keluang.(Dok/acehprov.go.id)

Sementara di Pulau Tsunami, tak banyak aktivitas yang bisa kamu lakukan. Karena memang pada awalnya pulau ini hanyalah sebuah daratan biasa dan menjadi hunian masyarakat. Akan tetapi berada di Pulau Tsunami bisa membuatmu merenung, betapa besarnya kekuasaan Tuhan dan betapa kecilnya manusia di hadapan Sang Pencipta.

Meskipun tak banyak yang bisa kamu lakukan, bersantai di bawah pohon di tepi pantai Pulau Tsunami juga bisa menjadi pilihan aktivitas yang pas. Angin yang berhembus sepoi-sepoi juga bisa membuatmu betah berlama-lama di sana dan melepaskan segala penat dari rutinitas sehari-hari.

Gelombang pasang tsunami memotong bagian ujung daratan dengan daratan Aceh. Bagaimana, apakah penasaran untuk mengunjungi Pulau Keluang yang eksotis ini? Yuk, berwisata ke Aceh.(*)

  • BAGIKAN
  • line