Nasi Jaha, Kuliner Minahasa yang Mirip dengan Lemang

Mungkin tak banyak yang tahu bahwa Nasi Jaha termasuk salah satu kuliner khas, Minahasa, Sulawesi Utara(Sulut). Nasi Jaha merupakan makanan tradisional masyarakat Sulawesi yang sudah ada sejak dulu kala.

Nasi Jaha atau nasi jahe adalah sebuah hidangan dengan bahan dasarnya nasi. Sajian yang satu ini memiliki kemiripan dengan Lemang, kuliner khas Sumatera Barat. Dimana semua bahan dimasukan ke dalam batang bambu dan dibakar dalam bara api.

BACA JUGA: Dabu-Dabu, Kuliner Sulawesi Utara Buat Kamu yang Doyan Pedas

Perbedaan lemang dan nasi jaha adalah nasi jaha memiliki citarasa jahe yang khas. Secara tradisi, makanan ini dihidangkan dalam acara-acara tertentu seperti pesta hingga syukuran.

nasi jaha sulawesi utara

Nasi Jaha mirip dengan Lemang, kuliner khas Sumatera Barat.(Dok/sulutprov.go.id)

Karena rasanya yang unik dan terbuat dari Beras yang merupakan bahan makanan pokok, Nasi jaha menjadi jajanan atau makanan khas, khusus minahasa secara keseluruhan menggunakan nasi jaha sebagai hidangan dalam acara-acara tertentu, yang paling banyak bisa di jumpai pada pesta syukuran yang biasanya diadakan sekali dalam satu tahun atau juga pesta-pesta tertentu.

Bahan-bahan yang dipakai dalam meracik nasi jaha berupa beras ketan, santan, daun jeruk purut, daun pandan dan serai. Sementara bumbu-bumbunya meliputi bawang merah, jahe, gula pasir dan garam.

resep nasi jaha

Cara memasak Nasi Jaha tidak sulit dan bahan-bahannya mudah ditemukan.(Dok/sulutprov.go.id)

Dalam menghidangkan, nasi jaha dipotong dengan ukuran 8 sampai 10 centimeter, karena ukurannya yang praktis, nasi jaha bisa dijumpai di pasar-pasar tradisional, supermarket, swalayan, khususnya penjual-penjual kue yang menyertakan nasi jaha sebagai salah satu item jualan, terutama pada pagi hari.

Nasi jaha ini tidak cocok untuk oleh-oleh jika bepergian jauh, karena hanya tahan tiga hari dalam suhu ruangan biasa dan bisa bertahan sedikit lebih lama jika disimpan dalam kulkas dan dipanaskan kembali. Rasa gurihnya sangat memanjakan lidah dan menggugah selera.

makanan khas minahasa

Nasi Jaha cocok disantap pada pagi hari.(Dok/sulutprov.go.id)

Penasaran ingin mencicipi enak dan gurihnya Nasi Jaha? Yuk berwisata kuliner ke Sulawesi Utara. Kamu bisa menikmati Nasi Jaha bersama orang-orang tercinta.(*)

  • BAGIKAN
  • line