Bukit Telang, Pesona Panorama Latar Teletubbies dari Pelaihari Tanah Laut

Bukit Telang yang terletak di Pelaihari, Kabupaten Tanah Laut, Kalimantan Selatan termasuk destinasi wisata favorit lantaran keindahan alam seperti layaknya Negeri Teletubbies. Bukit yang ditangkup rerumputan hijau ini menarik untuk dijelahi.
Bukit Telang baru mulai populer di kalangan wisatawan khususnya kaum milenial beberapa tahun belakangan. Bermula dari postingan media sosial yang menyebut kawasan perbukitan di Kalsel ini menyajikan pemandangan rumput hijau yang menawan dan masih terjaga keasriannya, Bukit Telang kemudian menjadi ramai dikunjungi wisatawan mancanegara dan lokal.
BACA JUGA: Susur Sungai Sekonyer, Cara Terbaik Jelajah Hutan Kalimantan
Khusus buat kamu yang menggemari pemandangan alam, Bukit Telang layak dikunjungi. Banyak wisatawan yang ingin mengunjungi bukit yang menawan ini.

Bukit Telang terletak di Pelaihari, Kabupaten Tanah Laut, Kalimantan Selatan.(Disparpora Kab Tanah Laut)
Bukit hijau ini yang terletak di Provinsi Kalimantan Selatan memiliki bentangan alam yang menakjubkan dan begitu memanjakan mata. Pemandangan hijau Bukit Telang menjadi daya tarik tersendiri. Disini kamu akan dimanjakan dengan pemandangan perbukitan yang hijau yang dapat menyejukan mata, hati, dan juga pikiran.
Banyak kaum milenial beramai-ramai datang ke Bukit Telang dan melakukan camping. Dikarenakan hamparan rerumputan hijau yang dapat menjadi latar foto untuk kamu melakukan selfie atau berfoto ria. Untuk dapat sampai ke bagian bukit yang paling tinggi, kamu harus terlebih dahulu melakukan tracking. Pada malam hari kamu dapat melihat indahnya bintang di angkasa.
Di puncak bukit, kamu dapat merasakan angin khas dari pegunungan. Terdapat jalan setapak yang amat panjang di puncak Bukit Telang yang jika dilihat dari kejauhan seperti jalan semut yang berada di atas bukit. Kamu bisa berjalan di jalan yang sudah dibentuk ini sambil berkeliling-keliling bukit yang luasnya sangat lebar.

Berada di Bukit Telang serasa berada di negeri Teletubbies.(Disparpora Kab Tanah Laut)
Kamu juga bisa bermain bersama teman, keluarga ataupun orang tercinta di puncak Bukit Telang ini. Bukit dengan pemandangan hijau rerumputan ini sering dikatakan juga sebagai bukit teletubies. Sesuai dengan julukannya sebagai bukit teletubbies, dikarenakan di atas bukit ini memiliki hamparan warna hijau yang sangat luas.
Berburu foto adalah hal yang wajar dilakukan oleh banyak orang yang sedang berada di lokasi wisata, salah satunya adalah Bukit Telang. Bukit ini memiliki spot foto yang dapat kamu ambil gambarnya dengan berlatarkan hijaunya rerumputan yang ada di atas bukit. Anda dapat mengambil gambar dari ketinggian yang akan menambahkan view dari foto kamu.
Banyak yang melakukan camping di sekitar bukit untuk mengabadikan momen sunset. Saat malam hari akan menjadi lebih indah, pasalnya banyak bintang-bintang di langit yang berkilau-kilau. Suasana gelapnya malam dengan adanya bintang-bintang, menjadi salah satu spot foto yang sangat bagus dan unik.

Bukit Telang memiliki panorama alam yang hijau dan asri.(Disparpora Kab Tanah Laut)
Sejauh mata memandang hanya memandang rumput-rumput hijau yang berlambai-lambai. Akan tetapi untuk menikmati indahnya pemandangan di atas bukit teletubbies Pelaihari tidak hanya cukup dalam sekejap saja. Banyak dari para wisatawan yang melakukan camping di puncak Bukit Telang. Akan tetapi, jika Anda ingin berkemah di puncak bukit, Anda harus menyediakan tenda sendiri dari rumah.
Kamu wajib melakukan camping dikarenakan waktu yang tepat untuk menikmati keindahan puncak bukit adalah pada waktu pagi dan sore hari. Kamu juga bisa melihat matahari terbit atau sunrise pada pagi hari. Ketika sore menjelang, suasana senja akan menyelimuti tubuh. Cahaya yang dipancarkan oleh matahari yang terbenam dapat menghipnotis pikiran kita.
Malam hari menjadi waktu yang sangat dinanti. Jika kamu beruntung, kamu akan melihat ribuan bahkan jutaan bintang yang terdapat di langit. Penampakan bintang menjadi salah satu alasan mengapa kamu harus berkemping di Bukit Telang ini. Munculnya bintang-bintang memberikan sambutan keindahan untuk kamu yang sudah melewati perjalanan panjang untuk sampai di sini.

Pemandangan malam paling indah di Bukit Telang.(Disparpora Kab Tanah Laut)
Kegiatan lainnya yang bisa kamu lakukan di tempat wisata Buukit Telang ini adalah tracking. Sebelum sampai ke puncak bukit kamu terlebih melewati perjalanan yang cukup jauh dan menguras tenaga. Jalan yang dilaluipun bervariasi mulai dari yang bagus sampai yang curam. Perjalanan ini dilakukan untuk menemukan sebuah pemandangan yang sangat indah.
Perjalanan yang cukup jauh yang harus ditempuh selama 60 menit ini akan menguras banyak tenaga. Tetapi bagi kamu yang gemar tracking maka hal ini akan menjadi sangat menyenangkan. Bagi yang suka melakukan tracking, perjalanan menuju bukit yang menawan ini sangat direkomendasikan.
Walau dalam perjalanan menuju ke bukit banyak rintangannya, setelah sampai ke atas bukit rasa lelah kamu akan hilang dan digantikan dengan rasa bahagia atas pemandangan yang indah di atas bukit. Angin-angin berhembus menyambut kedatangan kamu di atas puncak Bukit Telang.
Ingin merasakan pemandangan seperti dalam serial televisi Teletubbies, datang saja ke Bukit Telang, Pelaihari, Kabupaten Tanah Laut.(*)
Berikan tanggapanmu di sini
Belum ada komentar